Selasa, 09 Agustus 2011
Apasih gaul itu ?
Arti Gaul Sesungguhnya (Mari dibahas dari sisi bahasa)
Mungkin orang beranggapan bahwa anak gaul itu identik dengan aneka pernak-pernik yang melekat ditubuhnya . Seperti, gelang, cincin, anting-anting, kalung, rantai, dan lain-lain.
Pernyataan di atas diperkuat dari hasil perbincangan dengan teman-teman sekolah. Banyak siswa yang beranggapan bahwa anak gaul itu adalah sama seperti yang di atas. Padahal, arti dari gaul itu sendiri bukanlah demikian.
Banyak anak muda menganggap jika tidak merokok bukanlah anak gaul atau pun jika tidak menindidik telinganya (khusus cowok) itu bukan anak gaul. Namun, anggapan itu salah. Jika kita merokok justru merugikan kesehatan dan memboroskan uang jajan dan menindik telinga itu sangatlah sakit, kalau asal-asalan bisa tetanus dan berakibat kematian. Death. K. O.
Sekarang, jika ingin mengetahui arti gaul itu sebenarnya, bukalah Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI). Dan cari pada halaman “G” istlah “gaul” Jika telah menemukannya, arti gaul itu adalah hidup berteman atau bersahabat. Jadi, dapat disimpulkan bahwa anak gaul adalah anak yang hidup berteman. Bersahabat dengan teman-teman dilingkungannya. Jadi, dari mana kita mendapatkan bahwa anak gaul itu harus menggunakan pernak-pernik itu? Jawabannya hanya satu. Trend. Trend adalah model-model yang digemari pada masa-masa tertentu. Pada saat lagi nge-trend memakai jaket di sekolah, semua memakainya. Saat nge-trend rambut berdiri kayak Bangsa Seiya (berdiri, mohawk), semua mendirikan rambutnya.
Itulah sebagian contoh yang dimasukkan dalam persyaratan menjadi anak gaul. Padahal semua itu salah. Untuk menjadi anak gaul hanyalah tinggal bersahabat dengan orang-orang sekitar atau tetangga, tapi harus pilih-pilih dulu dan mengetahui apa-apa saja yang telah terjadi di daerahnya.
Jadi, kalau ingin disimpulkan lagi lebih mendalam, anak gaul adalah anak yang bersahabat dengan seseorang atau lebih di dalam masyarakat dan daerah tertentu.
Jadi, bahwa anak gaul itu sesungguhnya tidaklah harus memakai pernak-pernik yang menonjolkan ciri khas preman. Melainkan, anak gaul adalah orang yang bersahabat dengan siapa saja dan dimana saja, asalkan yang menjadi sahabat kita itu bukanlah sampah masyarakat.
Sahabat ƪ(˘⌣˘)┐ ƪ(˘⌣˘)ʃ ┌(˘⌣˘)ʃ
SAHABAT adalah sebuah kata yang menandakan bahwa manusia adalah makhluk sosial namun demikian besar arti sebenarnya dari sebuah persahabatan sehingga membuatnya begitu berarti. kadang sahabat dapat membuat hari-hari yang kita lalui benar-benar indah dan memiliki banyak cerita, namun kadang juga sahabat membuat kenangan terburuk untuk kita sepanjang hidup.
tetapi kadang kala juga sahabat bisa berakhir indah atau bisa juga buruk, saya mungkin punya sebuah persepsi bahwa persahabatan tidak boleh diakhiri dengan sebuah kata cinta, dan persepsi itu sudah menjadi prinsip semenjak saya mengenal arti persahabatan.
Yeah sahabat segalanya bagi gue , mereka selalu ada saat gue GALAU , HAPPY , BERDUKA CITA , DAN LAIN LAIN . Mereka yang meredam emosi gue kalo gue lagi MARAH . Mereka yang selalu nyemangatin gue saat gue nggak berhasil dalam hal yang gue impikan . Mereka yang selalu ngedukung gue dalam hal apapun . Tapi terkadang persahabatan sering terjadi permusuhan karena kesalahpahaman . Dan terkadang persahabatan bisa putus karena seorang cowok yang samasama mereka suka dan yang mereka cintai . emm tapi untung deh sahabat gue nggak kayakk gitu , nih gue kenalin sahabat sahabat gue yang imut imut wkwkwk :p
Annisa setianingrum
Cewek manis , pinter , sabar , baik , lucu , kalo disebutin semua gakbakal abisabis . pokoknyo nisa KLOP banget deeh sama akuu :* hehe
Masayu Vidya
Cewek cantik , pinter , imut , hidung mancung , pendiem , tapi kalo udah ngomong , susah buat dia berenti ngomong wkwkw :D
Chyntia dewi
Cewek yang juga pinter , lucu , cantik , tapi pesek :D orangnya sih keliatan pendiem tapi kalo udah ketemu aku atau temen temen yanglain nih cewek bisa dibilang paling sering ngomong dan juga sering nyebelin wkwkwk :D
Ade novia
Cewek yang pinter banget buat cerbung dan ngefans banget sama smash ini , orangnya agak tertutup tapi sebenernya orangnya asik kok , lucu jugaaa :D hehehe
Galau itu ..
Galau itu kalo gua googling ya ini :
Menurut kamus Indonesia – Inggris, by Cornell University
Galau bahasa Inggrisnya : hubbub, confusion.
arti kata Galau menurut gue:
1. perasaan yang tidak jelas , tidak menentu terhadap sesuatu (biasanya
objeknya berupa seseorang).
2. perasaan yang datang melanda apabila ada berada di tempat yang
romantis, dan suasana romantis, tapi tidak punya
kekasih/pacar/gebetan.
3. atau bisa juga lagi ditempat romantis,dan atau suasana yang
romantis, tapi gebetan tidak ada disamping oleh karena tidak jelas
kabarnya
Efek samping dari Galau:
1. Galau sering menimbulkan gejala kurang mood
2. Galau menimbulkan rasa ingin dipeluk dengan sangat, tapi ngga ada
orang yang bisa memeluk
3. Galau bikin bete
4. Galau bikin mau nangis tapi ngga tau mau nangis kenapa
5. Galau membuat muka jadi melankolis
begitulah Galau….
Langganan:
Postingan (Atom)